Blok M bukan cuma tempat nongkrongnya anak muda, tapi juga surga buat para pencinta kuliner! Disini, kamu bisa dapetin experience seru buat cobain kuliner-kuliner hits yang gak ada abisnya
Mau cari yang unik, murah meriah, atau yang estetik buat diposting di sosmed? Tenang, Blok M punya semuanya! Di artikel ini, Tiketux udah pilih beberapa daftar kuliner Blok M yang wajib banget kamu cobain.
Yuk simak informasi lengkapnya di bawah ini, Uxer!
Buat pecinta tiramisu, Maiku Cafe di Blok M ini wajib masuk bucket list kamu! Cafe ini terkenal dengan tiramisunya yang punya banyak varian rasa unik. Menu best seller-nya ada Classic Tiramisu, Blueberry Tiramisu, dan Pistachio Tiramisu yang bakalan bikin kamu ketagihan.
Gak cuma tiramisu, di sini juga ada aneka dessert dan kopi yang enaknya bikin nagih. Tempatnya bergaya modern minimalis, cozy banget buat nongkrong bareng bestie. Plus, ada open kitchen yang bikin kamu bisa lihat langsung proses pembuatan tiramisunya. Seru banget, kan?
Jam Buka: 10.00 - 22.00 WIB (Senin - Kamis) & 10.00 - 24.00 (Jumat - Sabtu)
Lokasi: Jl. Melawai 6 No. 19, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
OO Donut a.k.a Donut & Drinks di Blok M ini lagi hype banget di kalangan anak muda! Masih satu grup dengan Little Salt Bread, OO Donut punya 12 varian rasa menarik yang siap bikin kamu penasaran.
Uniknya dari donat ini, base donat di sini pakai pumpkin dough, mirip dengan tren donat di Jepang. Harganya terjangkau mulai dari 12 ribuan aja. Semua donat dibuat fresh setiap hari, dan serunya, kamu bisa langsung lihat proses pembuatannya di tempat!
Selain donat, ada juga minuman segar yang pas banget buat nemenin kamu ngadem di tengah panasnya Jakarta. Pokoknya, wajib kamu coba deh!
Jam Buka: 14.00 - 21.00 WIB (All day)
Lokasi: Jl. Sultan Hasanuddin, Dalam 3, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Little Salt Bread sukses bikin banyak orang penasaran dengan kombinasi rasa roti yang asin, gurih, dan buttery. Tekstur luarnya garing, tapi dalamnya tetap lembut dan kopong. Pokoknya, sekali coba dijamin nagih!
Begitu masuk, kamu bakal langsung disambut aroma roti fresh from the oven. Tokonya punya konsep open kitchen, sehingga kamu bisa lihat langsung proses pembuatannya. Ada 5 varian rasa roti yang bisa kamu pilih dengan harga mulai dari 12 ribuan aja.
Jam Buka: 14.00 - 22.00 WIB (All day)
Lokasi: Jl. Melawai 3 No. 6 Blok M, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta
Pengen berburu dessert cantik dan unik? Artirasa jawabannya! Gak cuma soal rasa yang juara, konsep kedai dessert ini juga super menarik. Di sini kamu bisa pesan dessert pakai mesin self-service mirip ATM. Seru banget, kan?
Karena tempatnya minimalis dan cuma ada 4–6 kursi dine-in, Artirasa lebih cocok buat takeaway. Menu dessertnya sendiri terbagi jadi 3 kategori: Melted Cheese, Individual Cake, dan Whole Cake dengan harga mulai 50 ribuan aja.
Jam Buka: 12.00 - 19.00 WIB (All day)
Lokasi: Jl. Sultan Hasanuddin Dalam, Blok M, No. 4, RT 3/RW 1, Kuningan, Melawai, Kec. Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Fudgybro surganya para pecinta dessert dan makanan manis! Di sini, kamu bisa cobain cookie bomb yang hits banget dan jadi favorit banyak orang. Selain tempatnya estetik, ada juga photobooth seru buat kamu yang suka foto bareng bestie.
Selain cookie bomb, ada juga pilihan dessert lain yang gak kalah enak, seperti brownies, es krim, dan croissant brownie dengan harga mulai dari 35 ribuan aja. Wajib mampir kalau lagi di Blok M!
Jam Buka: 12.00 - 22.00 WIB
Lokasi: Jl. Melawai IV No. 5, Blok M, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Kalau lagi cari kuliner rumahan yang hangat, Claypot Popo adalah pilihan yang pas! Kedai ini jadi favorit warga Jaksel karena suasananya yang homey. Di sini, claypot-nya disajikan langsung di pot tanah liat, cocok banget buat disantap pas hujan.
Yang bikin Claypot Popo spesial adalah rasa autentiknya yang bikin nagih. Ada 4 menu andalan yang bisa kamu coba: Claypot Siram, Claypot Sapi, Claypot Dadar, dan Claypot Misua. Harganya mulai dari 22 – 42 ribuan aja. Wajib masuk list kulineran kamu di Blok M!
Jam Buka: 11.30 - 21.00 WIB
Lokasi: Jl. Melawai 9 No. 38, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta
Buat para pencinta AYCE (All You Can Eat), ada satu spot di Blok M yang gak boleh kamu lewatin! Di Hattori Japanese Shabu & Yakiniku kamu bisa menikmati daging grill dengan harga mulai dari 100 ribuan aja.
Pilihan menunya juga lengkap, mulai dari premium karubi, yakitori, sushi, kwetiau, mie goreng, nori tempura, sampai bayam tempura, semuanya bisa kamu coba sepuasnya. Kamu juga bisa pilih berbagai macam saus, minuman, dan dessert enak yang bikin makan makin puas!
Di sini, ada dua paket AYCE yang bisa kamu pilih:
🍢 Yakiniku/Shabu-Shabu – Rp 108.800 / pax
🥢 Combo Yakiniku + Shabu-Shabu – Rp 128.800 / pax
Jam Buka: 11.00 - 22.00 WIB (All day)
Lokasi: Jl. Sunan Kalijaga No. 1, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Buat yang suka artisan pastry dengan rasa unik, London Layers wajib kamu coba! Gak cuma enak, setiap pastrynya juga punya looks yang menggoda, bikin susah nolak buat coba. Menu yang lagi hits di sini adalah Croissant Martabak Lumer yang topping-nya melimpah dan dijamin bikin ketagihan.
Selain croissant, ada juga berbagai pilihan pastry lain yang gak kalah enak. Untuk harga, kamu bisa menikmati menu di sini mulai dari 40 ribuan aja. Wajib mampir kalau lagi di Blok M, ya!
Jam Buka: 07.00 - 21.00 WIB (All day)
Lokasi: Jl. Melawai IV No. 1, RT 4/RW 1, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Buat cheese lovers, Busy Cheese Cafe adalah tempat yang wajib banget kamu cobain! Cafe ini terkenal dengan cheesecake uniknya, salah satunya yang menggabungkan cheesecake dengan truffle.
Selain itu, ada tiga menu andalan lainnya yang gak kalah menggoda, yaitu Cheesecake Original, Dulce Chocolate Black, dan Chocolate Mousse dengan harga yang ramah di kantong, mulai dari Rp35 ribuan aja.
Biar makin nikmat, di sini juga tersedia berbagai pilihan menu minuman seperti coffee dan mocktail yang siap jadi pelengkap pas ngemil cheesecake. Wajib mampir kalau lagi kulineran di Blok M!
Jam Buka: 11.00 - 20.00 WIB (All day)
Lokasi: Jl. Melawai 3 3-30, RT 3/RW 1, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Buat yang penasaran sama misoa autentik ala Tiongkok, The Misoa Story adalah tempat yang wajib kamu coba! Dari awal opening, kedai ini langsung jadi spot favorit di Blok M berkat konsep open kitchen-nya yang bikin pengunjung bisa lihat langsung proses pembuatannya.
Tempatnya juga spacious, dengan bar mini luas yang nyaman buat nongkrong bareng teman atau keluarga. Pilihan misoanya juga beragam, mulai dari Misoa Original, Dry Misoa Beef, Mala Chicken Shitake, dan Beef Sesame, semuanya bersertifikasi halal.
Jam Buka: 08.00 - 22.00 (All day)
Lokasi: Pasar Raya Blok M, Jl. Melawai 3, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Mattea Social Space bisa jadi tempat penyelamat buat kamu yang butuh makan di jam-jam krusial! Tempat ini buka sampai tengah malam dan punya banyak pilihan menu, mulai dari menu sarapan, makanan Asia, Western, dessert, hingga smoothie dengan harga yang berkisar antara 22 – 125 ribu.
Terdiri dari 2 lantai dengan area indoor dan outdoor, tempat ini menggabungkan cafe, community space, dan bar dalam satu area. Mau hangout bareng bestie, me time, atau WFC (Work From Cafe)? Semuanya bisa!
Jam Buka: 08.00 - 00.00 WIB (All day)
Lokasi: Jl. Melawai Raya No. 71, Kramat Pela, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Di tengah panasnya Jakarta, es krim Mack’s Creamery jadi kuliner yang pas banget kamu coba! Tempat ini punya 24 varian rasa es krim yang unik, salah satu yang paling viral adalah Roasted Sweet Corn yang disajikan bareng jagung bakar.
Harga es krim di sini berkisar antara 35 – 62 ribu, es krimnya dikemas dalam gelas silver estetik yang beda dari tempat lain. Di sini, kamu bisa mampir ke photobooth mereka yang punya frame lucu-lucu buat mengabadikan momen seru kamu.
Jam Buka: 12.00 - 20.00 WIB (Senin - Jumat) & 10.00 - 21.00 WIB (Weekend)
Lokasi: Jl. Melawai 3 No. 10, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Pengen nyobain cafe dengan suasana seperti di rumah nenek? Kamu wajib mampir ke Uma Oma! Di sini, mereka mempekerjakan oma-oma sebagai waiters yang akan menyambut kamu dengan ramah.
Dengan konsep interior industri yang dipadukan dengan ornamen vintage, suasana di Uma Oma bisa bikin kamu berasa seperti di rumah nenek. Harga makanannya juga terjangkau, mulai dari 20 – 50 ribu.
Jam Buka: 10.00 - 22.00 WIB (Senin - Jumat) & 09.00 - 22.00 WIB (Weekend)
Lokasi: Jl. Melawai I No. 28, RT 3/RW 1, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Buat pecinta ayam, Fumo Chicken Joint adalah tempat yang wajib kamu coba! Di sini, kamu bisa dapetin experience makan ayam di tempat estetik dengan banyak spot foto menarik, pas banget buat kamu yang suka foto-foto!
Ada berbagai menu rekomendasi yang bisa kamu pilih, seperti The Massville, Cheecks Burger, Hot Chicken Salad, Chick N’ Chips, dan Mack N’ Marco. Harganya juga terjangkau mulai dari 30 ribuan aja!
Jam Buka: 10.00 - 22.00 WIB (All day)
Lokasi: Melawai Plaza, Jl. Melawai Raya, RT 3/RW 1, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Terakhir, ada makanan Jepang halal dan enak, Futago Ya! Kedai ini punya konsep unik, di mana makanan dimasak langsung di depan pengunjung, bikin pengalaman makan semakin seru.
Menu-menu di sini autentik Jepang, salah satunya adalah Creamy Miso Udon dengan kaldu gurih dan beef brisket yang rasanya sedikit manis. Harganya berkisar antara 42 – 45 ribu. Wajib banget coba!
Jam Buka: 12.00 (Senin), 10.00 (Selasa - Jumat), dan 09.00 (Weekend) dengan jam tutup di 22.00 WIB
Lokasi: Jl. Sultan Hasanuddin Dalam No. 24, RT 3/RW 1, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Itu dia 15 rekomendasi kuliner di Blok M yang wajib kamu coba.Sekarang kamu udah tau kan berbagai tempat kuliner enak di Blok M yang bisa jadi tujuanmu? Mulai dari makanan manis, gurih, sampai yang unik-unik, semuanya ada di sini!
Sekarang, waktunya rencanakan perjalananmu ke Blok M! Dengan Tiketux, kamu bisa pesan tiket travel yang nyaman dan praktis ke Blok M. Dari pilihan travel yang tersedia, kamu bisa sesuaikan dengan jadwal dan budget, jadi perjalanan kuliner kamu pun semakin lancar.
Biar makin praktis, kamu bisa pesan tiket travel lewat Aplikasi Tiketux. Setiap beli tiket lewat aplikasi, kamu bisa dapetin poin reward yang bisa dipakai buat diskon perjalanan berikutnya. Download Aplikasi Tiketux sekarang dan rasakan perjalanan yang nyaman & hemat!