5 Rekomendasi Travel dari Bandung ke GBK, Supaya Perjalanan Lebih Mudah!

Perjalanan dari Bandung ke Gelora Bung Karno (GBK) bisa ditempuh menggunakan shuttle / travel yang sekarang ini pilihannya semakin banyak. Sebagai salah satu stadion terbesar dan ikonik di Indonesia, GBK kerap menjadi pusat acara seperti olahraga, konser, hingga pertemuan besar lainnya. 


Jadi, untuk kamu yang ingin menghadiri acara di GBK atau sekadar berwisata ke Jakarta, memilih travel sebagai moda transportasi bisa menjadi pilihan yang tepat dan lebih praktis. Selain harga tiket yang terjangkau, fasilitas yang ditawarkan oleh travel juga semakin beragam, sehingga perjalanan akan lebih nyaman.



Dalam artikel ini, Tiketux akan membahas beberapa rekomendasi shuttle / travel dari Bandung ke GBK yang bisa kamu pilih untuk memudahkan perjalananmu. Simak informasi lengkapnya di bawah ini ya!


Rekomendasi Travel dari Bandung ke GBK

Berikut ini rekomendasi travel yang dekat dengan Stadion GBK (Gelora Bung Karno) untuk rute perjalanan dari Bandung, lengkap dengan informasi lainnya seperti tarif dan juga lokasi pool travel. Pilihan operator travel yang bisa kamu gunakan antara lain:



  1. Cititrans
  2. Daytrans
  3. Jackal Holidays
  4. WB Shuttle
  5. Xtrans


Rute & Harga Tiket Travel Bandung ke GBK

Ini juga gak kalah penting, pastikan kamu memilih rute terbaik supaya perjalanan lebih nyaman. Kamu bisa pilih rute keberangkatan yang paling dekat dengan lokasimu dan pilih lokasi tujuan yang paling dekat dengan gate terdekat di GBK.


Selain itu, jangan lupa untuk pilih harga tiket travel yang sesuai dengan budget. Nah, berikut ini daftar travel dari Bandung ke Jakarta yang dekat dengan GBK lengkap dengan pilihan rute dan estimasi harga tiket travel yang bisa kamu pilih:


Operator

Rute Keberangkatan

Estimasi Harga Normal

Cititrans

Ciwalk - Plaza Semanggi

Rp. 110.000


Ciwalk - FX Sudirman

Rp. 110.000


Ciwalk - JS Luwansa Hotel

Rp. 110.000


Dipatiukur - Central Park

Rp. 160.000


Pasteur - Central Park

Rp. 160.000

Daytrans

Cihampelas - Central Park

Rp. 110.000


Pasteur - Central Park

Rp. 110.000


Cikampek - FX Plaza

Rp. 125.000


Dipatiukur - FX Plaza

Rp. 125.000


Pasteur - FX Plaza

Rp. 125.000

Jackal Holidays

Dipatiukur Pusat - Central Park

Rp. 155.000


Pasteur - Central Park

Rp. 155.000


Dipatiukur - Semanggi

Rp. 165.000


Kiaracondong - Semanggi

Rp. 165.000


Pasteur - Semanggi

Rp. 165.000


Dipatiukur - Kuningan

Rp. 165.000


Pasteur - Kuningan

Rp. 165.000

WB Trans

Sukabumi - Kuningan

Rp. 100.000

XTrans

Cilegon - Semanggi

Rp. 95.000


De Batara (Pasteur) - Semanggi

Rp. 140.000


Serang - Semanggi

Rp. 95.000


Lokasi Pool Travel di Jakarta

Berikut ini daftar lokasi travel untuk memudahkanmu melihat jarak dari pool travel ke venue atau lokasi tujuanmu di Jakarta:


Operator Travel

Lokasi Travel

Cititrans

Cititrans Plaza Semanggi:

Grand Lucky SCBD, Jl. Jendral Sudirman No.Lot 12, Senayan, Jakarta Selatan


Cititrans FX Sudirman:

Jl. Jenderal Sudirman, Tanah Abang, Jakarta Pusat


Cititrans JS Luwansa Hotel:

Jl. H. R. Rasuna Said No.22, Setiabudi, Jakarta Selatan


Cititrans Central Park:

Lobby Laguna, Central Park Mall, Jl. Letjen S. Parman Petamburan, Jakarta Barat

Daytrans

Daytrans Central Park:

Central Park Mall, Jl. Letjen S. Parman Petamburan, Jakarta Barat


Daytrans FX Plaza:

Jl. Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan, Jakarta Pusat, 

Jackal Holidays

Jackal Holidays Central Park:

Ruko Garden Shopping, Central Park Mall, Jl. Letjen S. Parman Petamburan, Jakarta Barat


Jackal Holidays Semanggi:

Jl. Jend. Sudirman, Karet Semanggi, Jakarta Pusat


Jackal Holidays Kuningan:

Gedung Pusat Perfilman, Jl. H. R. Rasuna Said No.Kav C-22, Setiabudi, Jakarta Selatan

WB Trans

WB Trans Kuningan:

Plaza fFstival Kuningan, Lt. GF No. 28, Jakarta Selatan

XTrans

XTrans Semanggi:

Hotel Kartika Chandra, Jl. Gatot Subroto No.Kav. 18-20, Karet Semanggi, Jakarta Selatan


Itu dia daftar travel dekat GBK lengkap dengan pilihan rute, estimasi harga tiket, dan lokasi travelnya. Selain rute travel Bandung - GBK, kamu bisa temukan berbagai bus dan travel dengan rute lainnya di Tiketux. Tersedia rute antar kota hingga antar provinsi dari berbagai operator travel dan bus di Indonesia.



Supaya lebih mudah lagi, jangan lupa download Aplikasi Tiketux yang ada di Play Store dan App Store. Lewat Aplikasi, kamu bisa lebih mudah memesan tiket travel dari mana pun dan kapan pun. Kamu juga bisa mendapatkan berbagai promo menarik dengan pemesanan melalui Aplikasi.


Artikel Lainnya